Sabtu, 06 Mei 2017

Pelatihan Industri Kerajinan Rajutan Desa Negeri Ratu

Negeri Ratu - Dalam rangka peningkatan kelembagaan klinik konsultasi UKM (Usaha Kecil dan Menengah), Pemerintah Desa  Negeri Ratu Kecamatan Muara Sungkai Kabupaten Lampung Utara melalui Dinas Koperasi dan UKM memberikan pelatihan singkat usaha alternatif kerajinan rajut benang dan hantaran pernikahan di Balai Desa Negeri Ratu  Kabupaten Lampung Utara, Selasa dan Rabu (3-6/5/2017).


peserta pelatihan rajutan

Pelatihan ini diikuti oleh 50 orang peserta yang berasal dari beberapa desa di Kecamatan Muara Sungkai. Rinciannya, 25 orang mengikuti pelatihan rajut benang dan 25 orang mengikuti pelatihan hantaran pernikahan. Mereka dilatih oleh narasumber binaan dari Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Lampung Utara.

Kepala Desa Negeri Ratu Rolib Helmi  mengungkapkan pelatihan kerajinan usaha alternatif ini merupakan salah satu upaya untuk memberikan bekal ketrampilan kepada masyarakat dalam mengembangkan bakat dan potensi yang dimilikinya dalam menghadapi persaingan perdagangan bebas Masyarakat Ekonomi Asean (MEA).

“Pelatihan ini bertujuan untuk mencetak wirausaha baru dalam rangka menumbuhkan sektor usaha berbasis ekonomi kreatif. Disamping juga memberikan motivasi kepada masyarakat tentang peluang untuk menjadi seorang wirausaha dengan konsep usaha alternatif,” ungkapnya.

Menurut Rolib, pelatihan ini diharapkan mampu menambah pendapatan dan meningkatkan kesejahteraan keluarga. Oleh karena itu setelah selesai, hendaknya bisa dipraktekkan sambil mencari inovasi dan model-model baru sesuai dengan perkembangan zaman.

kepala desa beserta tutor

“Kami mengharapkan nantinya peserta bisa terus berlatih secara mandiri dan meningkatkan kualitas produknya agar bisa bersaing dengan produk yang lain. Semoga pelatihan ini bisa memberikan manfaat dan menambah pendapatan bagi keluarganya,” harapnya. (fer)

negeriratu80.blogspot.com

About negeriratu80.blogspot.com

Author Description here.. Nulla sagittis convallis. Curabitur consequat. Quisque metus enim, venenatis fermentum, mollis in, porta et, nibh. Duis vulputate elit in elit. Mauris dictum libero id justo.

Subscribe to this Blog via Email :